Berita Utama

Kembangkan Media Desa, Pemdes Wangon Gandeng TIMES Indonesia

Dilihat : 555 Kali, Updated: Selasa, 20 Oktober 2020
Kembangkan Media Desa, Pemdes Wangon Gandeng TIMES Indonesia

WANGON - Untuk meningkatkan pemanfaatan media desa yang dimiliki oleh Pemdes Wangon seperti portal website dan media sosial, pemdes berupaya melakukan peningkatan kapasitas melalui pelatihan jurnalistik dasar dengan menggandeng TIMES Indonesia, Selasa (13/10/2020). Banyak desa saat ini berlomba mengembangkan media sebagai sarana informasi positif bagi masyarakat.

Banyak desa yang viral ke seluruh dunia karena gencarnya potensi lokal di publish secara terus menerus. Demi mengenalkan potensi, seluruh perangkat dibekali pemanfaatan maksimal dalam menulis berita atau informasi kegiatan desa. Dalam materinya, perwakilan TIMES di Banyumas, Sutrisno menjelaskan menulis berita pada website desa ibarat mempromosikan produk di kerumunan massa.

foto; Raymond"Menulis berita harus dapat merebut perhatian, dan pembaca online dikenal sebagai pembaca yang tidak setia, mereka akan segera beralih ke situs yang lain , untuk itu berita harus menarik."Katanya.

Sebuah peristiwa tidak akan menarik bila ditulis tanpa memahami kronologisnya, namun akan mendapat perhatian pembaca bila mengemas atau frammingnya terperinci. "Salah satunya adalah buat judul yang boombastis, misalnya "Presiden Tiba Tiba Mampir Ke Balai Desa Wangon",Tambahnya.

Ditambahkan, dalam penulisan juga perlu memperhatikan search engine optimize (SEO) yang menjadi kata kunci pencarian Google. Antara judul, alenia pertama, dan alenia terakhir usahakan ada satu kata atau dua kata yang sama. "Ini yang menjadi ciri khas agar mudah sebuah muncul di mesin pencari," Jelasnya.

Ada beberapa prinsip yang menjadi acuan dalam menulis informasi."Jangan membuat deretan judul yang membosankan, harus faktual dan mencerminkan isi yang di tulis."Katanya.

Sementara Kepala Desa Wangon, Supriyadi S.Sos menyambut baik tambahan pengetahuan cara menulis menurut kaidah kaidah jurnaistik. Diharapkan perangkat akan menemukan sistem yang tepat untuk memanfaatkan website dan media sosial, sehingga informasi kepada masyarakat akan cepat sampai.

"Manfaatkan media desa untuk praktek penulisan dan mencari sumber berita yang valid agar semakin meningkatkan kepercayaan publik."Katanya.

Kades juga berpesan agar informasi seperti typografi, struktur pemdes, dan seluruh kegiatan yang tidak dikecualikan dapat ditampilkan di media desa seperti website dan media sosial."Pungkasnya.(*)

 

Admin

Komentar